Pages

Menjadi Pribadi Yang Lebih Baik

Menjadi lebih baik itu merupakan hal yang dapat dikatakan sulit bagi kebanyakan manusia, karena selain menjadi lebih baik dari orang lain kita juga harus bisa menjadi lebih baik dari diri kita sendiri, baik itu menjadi lebih baik dari setahun yang lalu, dari sebulan yang lalu, dari seminggu yang lalu, dari sehari yang lalu, dari sejam yang lalu, dari semenit yang lalu, bahkan menjadi lebih baik dari sedetik yang telah berlalu atau yang telah kita lalui.

Menjadi lebih baik berarti menuntut diri kita untuk selalu berubah. berubah menjadi lebih baik pastinya. namun pada pelaksanaannya perubahan itu tidaklah selalu menjadi lebih baik, ada kalanya perubahan itu menjadi tidak lebih baik atau tidak pula lebih buruk, atau bahkan yang paling tidak diharapkan oleh setiap diri pribadi manusia adalah perubahan yang lebih buruk dari keadaan sebelumnya.

Perubahan dapat dilakukan dengan berbagai cara, salah satunya adalah dengan cara mengenali diri sendiri. Mengenali diri sendiri merupakan hal yang bisa dibilang sederhana dan dapat membantu seseorang untuk melakukan perubahan. namun tidak semua orang bisa mengenali dirinya sendiri jelas, sehingga sulit melakukan perubahan karena tidak mengetahui apa yang harus dirubah dalam diri pribadinya. dan oleh karena itu mengenali diri sendiri sebaiknya dimulai sejak dini, jika ditunda-tunda maka akan menyia-nyiakan waktu kita hanya untuk menjadi orang yang tidak mengenali dirinya sendiri dan hal itu sama saja dengan menyia-nyiakan peluang dan potensi yang dimiliki.

Mengenali diri sendiri diperlukan kemauan dan tekad yang kuat, karena tidak ada hal yang sulit jika sudah diiringi Hal pertama yang harus dilakukan untuk mengetahui diri sendiri adalah dengan mencari tau bagaimana sifat dan kondisi kita, tentunya diikuti dengan keterbukaan terhadap diri sendiri. Untuk mengetahui diri sendiri dapat dilakukan berbagai cara, misalnya dengan mengetahui kelebihan dengan kekurangan diri kita. Cara lainnya untuk mengenal diri sendiri adalah dengan cara mengetahui apa keinginan diri atau bagaimana kesuksesan yang kita bayangkan. Dengan mengetahui hal tersebut, maka kita dapat menjadikan dasar untuk mengetahui diri sendiri. Masih banyak cara lain untuk mengenal diri sendiri, karena setiap individu memiliki cara yang berbeda-beda dan unik untuk mengenal dirinya sendiri.

Setelah mengetahui diri sendiri, selanjutnya kita harus yakin dengan diri sendiri. Hal ini ditujukan agar tidak ada yang dapat menggoyahkan keyakinan diri sendiri. Rasa percaya diri sangat dibutuhkan di dalam proses pengenalan diri sendiri hingga menuju kesuksesan. Untuk menjadi individu yang percaya diri, kita harus mengetahui apa yang menjadi kekuatan dan kelemahan diri kita.

Tidak hanya itu, selain mengetahui dan mengenal diri sendiri yang kemudian meyakinkan diri akan kemampuan yang dimiliki, kita juga tentunya harus menerapkan kebaikan-kebaikan yang ada dalam kemampuan yang kita miliki dalam keseharian kita agar membentuk kebiasaan yang baik pula. karena kebiasaan-kebiasaan baik kita akan sangat berpengaruh positif terhadap diri kita sendiri. Imam Al-Ghazali pernah berkata "Perbuatan yang diulang-ulang selama beberapa waktu akan memberi pengaruh yang mantap pada jiwa", oleh karena itulah kebiasaan yang kita lakukan akan tertanam kuat dalam alam sadar dan alam bawah sadar manusia.

"Hari kemarin sudah berlalu, kita tidak mungkin mengubahnya. Hari esok di hadapan, kita tidak tahu apa kita punya kesempatan di dalamnya. Dan, hari ini kesempatan bagi kita untuk beramal shaleh. Maka beramalah sebanyak-banyaknya"(Hasan Al-Bashri)

Diakhir pembahasan kali ini mari kita renungkan kata-kata berikut ini.
Hari ini hari terbaikku. Hari ini bisa jadi hari terakhirku. Aku akan membentuk kebiasaan terbaik hari ini. Hari ini aku akan membagi waktu dengan lebih bijaksana. Hari ini aku tidak akan berbicara, kecuali berkata yang baik-baik saja, tidak berucap kata-kata kotor, bahkan mencela orang lain. Hari ini aku akan berusaha menanamkan benih kebaikan. Hari ini aku akan berusaha mencabut akar keburukan(iri, dengki, dendam, dan prasangka buruk). Hari ini aku akan lebih banyak menebar manfaat baik bagi diriku sendiri, bagi keluarga, dan masyarakat.

Author : Hamdani

No comments:

Post a Comment